Rabu, 30 Juli 2008

Laptop Mini Gigabyte Akan Dirilis Akhir Juli


Gigabyte Pamerkan Tablet Putar
Gigabyte Rilis Notebook Berbasis Atom
Alternatif laptop mini bakal makin marak dengan rencana Gigabyte Technology merilis M912 Netbook pada akhir Juli 2008. Laptop dengan layar 8,9 inci tersebut akan dijual perdana di Taiwan seharga 654 dollar AS.Sedikit berbeda dengan laptop mini lainnya, buatan Gigabyte dapat berfungsi sebagai Tablet PC. Layarnya dapat diputar 180 derajat dan dilipat serta menggunakan layar sentuh. Resolusi layar mencapai 1280 x 768 pixel dan menggunakan LED sebagai cahaya latar sehingga hemat listrik.M912 dilengkapi prosesor Intel Atom 1,6 GHz dan dengan pilihan sistem operasi Windows XP atau Linux. Ke depan Gigabyte juga menyiapkan seri dengan Windows Vista Home Basic. Spesifikasi lainnya memori 1 GB DRAM, hardisk 160 GB, koneksi WiFi 802.11b/g, kamera web 1 megapixel, dan slot Express card. Baterai yang digunakan 4 sel sehingga dapat memasok listrik selama 4 jam.Untuk sementara M912 akan datang dengan dua warna, hitam dan Mondrian, kombinasi warna yang diperkenalkan pelukis Belanda Piet Mondrian.Selain M912, Gigabyte juga akan merilis laptop mini dengan 10 inci. Media penyimpan dari SSD (solid state disc) juga menjadi alternatif hardisk.
Laptop-laptop tersebut akan menjadi rival Eee PC buatan Asustek, Wind buatan MSI, Mininote dari HP, dan laptop mini lainnya.

1 Comment:

  1. PM said...
    MOHON MAAF sebelumnya... cuman sekedar berbagi info mengenai
    CARA BARU ISI ULANG PULSA HP

    LEBIH PRAKTIS (ngga perlu repot2 lagi datang ke counter pulsa, cukup hanya dengan mngirim sms dari hp anda sendiri)

    LEBIH MURAH ( bila dibandingkan dengan harga jual di counter pulsa )

    DAPATKAN BONUS PULSA GRATIS Rp. 25.000 SETIAP HARI

    INFO LENGKAP DI HTTP://WWW.PRIMAMITRA.BLOGSPOT.COM

Post a Comment



Template by - Abdul Munir - 2008